produksi krecek/krupuk rambak sapi

Krecek atau kerecek adalah kulit sapi yang di keringkan dapat digunakan dalam masakan atau dibuat krupuk, cara masak menggunakan bumbu-bumbunya sama dengan bumbu-bumbu sambal goreng, hanya kuahnya agak banyak. Di daerah Jawa Tengah yang dimaksud krecek adalah sambel goreng tempe dengan kerupuk kulit.
Bahan krecek terbuat dari kulit sapi yang dipotong kecil kecil dan di goreng sehingga menjadi kerupuk kulit. Setelah menjadi kerupuk kulit kemudian dicampurkan pada masakan tertentu, bisa bersama tahu atau tempe atau oncom.
Sambel goreng krecek ini sangat sedap dan enak jika disatukan dengan masakan gudeg.
Sumber: wikipedia.
Krecek rambak mojokerto lebih di dominankan pada makanan ringan berupa kerupuk yang bahan baku asli dari kulit sapi.
Cara mengolahnya agak sedikit berbeda dari krecek dari jawa tengah.untuk krecek rambak dari mojokerto lebih merekah dan lebih berkembang dan sehingga rasa kerupuk lebih gurih.bisa untuk makanan ringan dan juga bisa untuk teman menu makanan sehari-hari.
Proses pengolahan dari krecek rambak mojokerto lebih lama dari pada krecek dari jawa tengah.
Berikut tahap-tahap pengolahan dari krecek rambak mojokerto:
1.kulit sapi direndam dalam air di campur dengan kapur gamping fungsinya untuk mensterilkan dari kuman yang berasal dari sapi.selama 1 hari 1 malam.
2.setelah di rendam air kapur kemudian di rebus sampai bentuk kulit jadi empuk,agar bisa di gunting dan di bentuk sesuai selera.kemudian di jemur atau dikeringkan agar minyak di dalam kulit bisa kering.
3.proses pada tahap ini adalah proses pembentukan bentuk dari krecek rambak tersebut.kemudian dijemur lagi sampai kering.
4.apabila krecek sudah kering kemudian bisa dikasih bumbu tapi dengan cara di rendam lagi dengan bumbu bawang putih dan rempah-rempah.setelah itu di jemur lagi sampai kering dengan kadar air kulit sampai 0%.
5.ini tahap akhir dengan melakukan penggorengan.tapi dengan kadar panas minyak goreng 50%.sebenarnya sih bukan proses penggorengan tapi proses pengalupan menurut bahasa mojokerto.proses ini membutuhkan waktu sekitar 5-6 jam.tanpa henti dengan mengaduk-aduk krecek tersebut.kalau sudah matang krecek tersebut berbentuk kira-kira seperti bantal.proses tersebut hanya bisa dilakukan oleh orang yang ahli dalam bidang krupuk rambak sapi ini
Kalau sudah melakukan proses diatas krecek rambak sapi sudah siap kemas.perhatian proses tersebut belum jadi krupuk tapi masih berupa krecek.yang harus di goreng lagi biar jadi kerupuk.
Untuk proses penggorengan krupuk rambak cukup panaskan minyak goreng sampai 100%.kemudian masukkan krecek rambak tadi gak perlu di jemur lagi.kemudian kalau sudah mengembang kira-kira tingkat perkembangannya sampai 5x dari bentuk krecek baru bisa di angkat dan di tiriskan.bisa di aplikasikan dengan saus sambal.krupuk rambak sapi bisa di hidangkan bersama keluarga.
Nah itu tadi
 mengenai rambak sapi.semoga bermanfaat untuk pembaca blog ini.
Kami dari krecek rambak mojokerto juga bisa melayani pemesanan krecek rambak sapi.
Bisa juga lewat shopee silahkan klik link brikut https://shopee.co.id/product/103457167/6508347021?smtt=0.0.9
Email:tajiddinwahyuli@gmail.com
Phone/WA:085854318184
MELAYANI GROSIR MAUPUN ECERAN
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA

5 Responses to "produksi krecek/krupuk rambak sapi"

  1. Terima kasih mas Tajiddin, atas respon dari pesanan saya. Semoga hubungan bisnis ini terus berjalan da saling menguntungkan. Buat sobat2 yg ingin berbisnis rambak matang silahkan order ke mas Tajiddin, kemudian mentransfer dana sesuai orderan, insya Allah pesanan anda akan terkirim ke alamat.

    ReplyDelete
  2. Terima kasih mas Tajiddin, atas respon dari pesanan saya. Semoga hubungan bisnis ini terus berjalan da saling menguntungkan. Buat sobat2 yg ingin berbisnis rambak matang silahkan order ke mas Tajiddin, kemudian mentransfer dana sesuai orderan, insya Allah pesanan anda akan terkirim ke alamat.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih kembali pak sudiharto.sudah mempercayai kami sebagai distributor krecek rambak sapi terpercaya.saran dan kritik sangat berguna untuk kami.

      Delete

wdcfawqafwef